Surat Terbuka untuk Pak SBY



Kepada yang Terhormat
Presiden Republik Indonesia
Bapak. Susilo Bambang Yudhoyono
Di tempat

Dengan hormat,

Sudah 2 Periode Bapak SBY menjabat sebagai pemimpin dari bangsa Indonesia. Dan selama 2 periode itulah saya memilih Bapak melalui PD untuk menjadi Presiden dengan HARAPAN dapat membawa Bangsa Indonesia menjadi bangsa yang lebih baik.

Dan memang dari yang saya sempat baca di Koran dan lihat melalui media elektronik lainnya, dalam banyak sector Indonesia memang menjadi lebih baik. Sayangnya beberapa Team dari partai Demokrat mencoreng nama partai. Beberapa orang kader melakukan tindak korupsi yang secara tidak langsung menurunkan electabilitas PD sebagai partai yang bekerja membangun negeri.

Namun seperti yang kita ketahui sama-sama Pak... 
Indonesia MEMBUTUHKAN Pemimpin yang memang ingin membangun negeri. Sikap PD melalui Pak SBY yang memutuskan untuk bersikap NETRAL hanya akan membawa angin ke galauan bagi saya warga Indonesia yang tidak mengerti.

Pak SBY pasti lebih mengenal siapa itu Pak Jokowi, Pak Prabowo dan siapa orang2 yang katanya elit politik d bawah mereka ketimbang saya. Sehingga sudah sewajarnya Bapak selaku Pemimpin bangsa ini untuk turut mengambil sikap sesuai dengan Pilihan yang ada saat ini.

Mungkin Pak SBY saking sedihnya karena hasil pemilu PD tidak memperoleh banyak suara. TETAPI saya di sini ingin MENGINGATKAN bapak. BAHWA masih ada 10,19% RAKYAT INDONESIA yang memilih PD. Sekali lagi dengan harapan bahwa PARTAI DEMOKRAT dapat membawa Indonesia menjadi lebih baik lagi.

Bapak berkata ingin memperbaiki internal Partai. Apakah ini lebih penting dari memperbaiki NEGERI?

Saat bapak memutuskan untuk bersikap Netral, bagaimana bapak bisa ikut membangun bangsa?

Apakah membangun bangsa hanya dapat dilakukan dengan menjadi Presiden?

Tanpa adanya PD nanti di Pemerintahan, apakah bisa terus membantu mengontrol dan memberikan aspirasi 10,19% orang yang masih PERCAYA kepada Partai Demokrat.

Harapan saya Pak SBY bersedia membaca surat ini dengan hati yang terbuka.

Karena saya percaya… KEPUTUSAN yang bapak ambil akan tercatat dalam sejarah kemajuan Bangsa INDONESIA dan dalam sejarah Partai Demokrat sendiri.

Saya bukan orang partai, bukan juga orang politik. Saya hanya warga biasa yang menginginkan INDONESIA menjadi bangsa yang lebih besar dan lebih baik.

Bangsa yang memiliki peradaban SUKSESMULIA.

Sukses untuk kita semua, sukses untuk bangsa kita tercinta INDONESIA.

Salam Maximal.
Tony Yansen
Share this article :

+ komentar + 1 komentar

19 Mei 2014 pukul 21.39

Setuju.. 1 suara penting utk kemajuan bangsa.. Ayo JANGAN Golput / Netral.. Sukses Indonesia.. Peace :)

Posting Komentar

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. Be Maximized - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger